Bisnis.com,JAKARTA - Open trip merupakan trip gabungan yang dilakukan oleh beberapa orang ke suatu destinasi wisata. Biasanya, kegiatan open trip dilakukan oleh sekelompok orang yang belum saling kenal sebelumnya, dan maksimal 10—15 peserta.
Pejalan dengan itu, biro perjalanan maupun penyedia jasa lainnya juga berlomba-lomba menawarkan berbagai inovasi dan ragam sensasi berlibur serta kemudahan mendatangi destinasi wisata, salah satunya melalui open trip.
Open trip merupakan trip gabungan yang dilakukan oleh beberapa orang ke suatu destinasi wisata. Biasanya, kegiatan open trip dilakukan oleh sekelompok orang yang belum saling kenal sebelumnya, dan maksimal 10—15 peserta.
Berikut ini sejumlah karakteristik open trip.
- Segmen pasar umumnya wisatawan domestik.
- Usia wisatawan open trip rata-rata 20-35 tahun.
- Status peserta biasanya sudah bekerja.
- Daerah asal: Jakarta, Semarang, Medan.
- Tujuan: Pantai, kepulauan, pegunungan.
- Jumlah peserta: 10-15 orang.
- Asuransi: Umumnya tidak ada.
- Tarif : Rp160.000, Rp900.000-an sampai Rp2,5 juta di luar tiket pesawat.