Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo melepas satuan tugas ekspedisi marinir ke Puncak Pyramyd Carstensz di Lapangan Apel Hartono Marinir, Cilandak, Jakarta, pada Sabtu (8/8/2015).
Ekspedisi Marinir TNI Angkatan Laut tersebut diselenggarakan sebagai rangkaian kegiatan untuk menyambut HUT RI ke-70, dengan misi mengibarkan bendera merah putih di puncak gunung tertinggi di Indonesia.
Misi tersebut juga bertujuan untuk menyampaikan pesan bahwa TNI akan menjaga setiap jengkal wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Di puncak Carstensz, korps marinir juga akan menggelar spanduk bertuliskan Save Our Littoral Coral sebagai program ajakan kepada masyarakat Indonesia untuk menyelamatkan kehidupan pesisir.
Selain upacara pelepasan, pada kesempatan yang sama juga dilaksanakan lomba melukis dengan tema Selamatkan Kehidupan Pesisir untuk Masa Depan Dunia yang diikuti oleh para pelajar sekolah dasar.