BISNIS.COM, JAKARTA - Dalam konferensi pers Festival Teluk Jailolo hari ini, Senin (22/4) di Gedung Sapta Pesona hadir para personel band Noah.
Vokalis Noah Ariel menceritakan bahwa selama ini banyak musisi termasuk dirinya yang mengeluhkan kurangnya perhatian pemerintah dalam menggarap pariwisata Indonesia.
"Kami sering manggung bareng musisi lain di banyak daerah. Mereka suka menggerutu kenapa keindahan alam dan objek wisata ini tidak dikembangkan," ujarnya.
Ariel berharap kedepannya semakin banyak daerah-daerah khususnya di wilayah timur Indonesia dikembangkan pariwisatanya.
Melalui kegiatan seperti festival, diyakininya bisa menjadi daya tarik wisatawan baik lokal maupun internasional.
Noah sendiri akan bermain di festival tahunan Teluk Jailolo pada 18 Mei nanti. Dalam festival ini Ariel berharap minimal penduduk Indonesia tahu bahwa Indonesia menyimpan banyak potensi wisata.
(faa)