10 Wisata Garut yang Bisa Menjadi Tujuan Liburan - Dok. Talaga Bodas Garut
Travel

Simak 10 Wisata Garut yang Hits, Bisa Jadi Tujuan Liburan

Nuraini
Senin, 12 Desember 2022 - 22:44
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Garut merupakan salah satu wilayah di Jawa Barat yang terkenal dengan dodol sebagai makanan khasnya. Selain dodol, di daerah ini juga terdapat banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Apa saja wisata Garut yang populer? Simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

Tempat Wisata di Garut yang Paling Terkenal

Garut terletak tidak jauh Kota Bandung. Kabupaten Garut sudah sejak dahulu dikenal dengan wisatanya yang menarik untuk dikunjungi. Sama halnya dengan tempat wisata di Jawa Barat lainnya, wisata Garut juga lebih banyak bernuansa alam. Berikut daftar lengkapnya.

1. Wisata Cipanas Garut

Tempat wisata di Garut yang pertama yaitu wisata Cipanas Garut. Sesuai dengan namanya, tempat wisata ini menyediakan pemandian air panas yang menyegarkan. Air panas di lokasi ini berasal dari Gunung Guntur.

Selain menikmati pemandian air panas, Anda juga dapat mencoba permainan water boom yang membuat liburan semakin menyenangkan.

2. Kawah Talaga Bodas

Kawah Talaga Bodas merupakan danau kecil yang berada di Kecamatan Wanaraja. Danau ini terbentuk akibat letusan Gunung Talaga Bodas. Sekilas, tempat wisata Garut ini mirip dengan Kawah Putih yang ada di Bandung.

Kawah Talaga Bodas juga menyajikan pemandangan yang indah dengan udara khas pegunungan. Anda dapat berfoto di samping kawah atau sekadar duduk di dekat kawah tersebut.

3. Kawah Kamojang

Kawah Talaga Bodas ternyata bukan satu-satunya kawah yang ada di Garut. Ada juga Kawah Kamojang yang menjadi destinasi wisatawan dari Garut maupun luar daerah.

Kawah Kamojang bukan wisata Garut terbaru, akan tetapi tempat ini masih sering dikunjungi wisatawan. Di tempat ini, tersedia area berendam air panas dan pemandangan yang sangat memukau.

4. Kamojang Ecopark

Tempat wisata di Garut yang lagi hits berikutnya yaitu Kamojang Ecopark. Tempat ini letaknya tidak jauh dari gerbang perbatasan antara Garut dengan Bandung. Kamojang Ecopark bisa menjadi pilihan wisata selain Kawah Kamojang.

5. Karacak Valley

Karacak Valley merupakan hutan pinus dan kebun kopi yang kini dikelola sebagai tempat wisata di Garut. Meskipun termasuk hujan dan perkebunan, lokasi wisata ini cukup mudah dijangkau wisatawan. Seperti dengan wisata alamnya, di Karacak Valley juga menyajikan pemandangan alam yang indah dan udara yang segar.

6. Situ Bagendit

Situ Bagendit termasuk wisata Garut yang populer. Tempat ini berada di Kecamatan Banyuresmi dan berada di dekat jalan raya sehingga mudah dijangkau. Di tempat ini Anda bisa menikmati pemandangan danau yang indah dan bisa berkeliling di sekitar danau menggunakan perahu kayu maupun rakit.

7. Pantai Santolo

Bagi Anda yang senang berwisata di daerah pantai, Garut juga memiliki pantai yang indah. Salah satu pantai yang ada di Garut yaitu Pantai Santolo. Pantai ini memiliki pasir putih yang halus dengan deburan ombak yang membuat pemandangannya semakin indah.

8. Pantai Rancabuaya

Wisata Garut lainnya yang juga wajib dikunjungi saat berada di Garut yaitu Pantai Rancabuaya. Pantai ini sangat cocok dikunjungi pagi atau sore hari untuk melihat sunset maupun sunrise. Pemandangan pantai yang memukau menjadi daya tarik tersendiri yang membuat wisatawan berbondong-bondong datang.

9. Pantai Taman Manalusu

Pantai Taman Manalusu juga merupakan pantai indah yang ada di Garut. Pantai ini cukup jarang dikunjungi wisatawan, sehingga suasananya masih sangat tenang dan alami.

10. Pantai Sayang Heulang

Pantai Sayang Heulang merupakan wisata Garut yang memiliki pasir sangat luas. Saat air sedang surut, Anda bisa berjalan hingga ke ujung karang. Inilah yang menjadi daya tarik wisata di pantai ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nuraini
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro