7 Makanan Khas Tegal yang Sayang untuk Dilewatkan - soto tauco (instagram.com_infotegal)
Kuliner

7 Makanan Khas Tegal yang Enak, Sayang untuk Dilewatkan

Nuraini
Sabtu, 13 Mei 2023 - 19:42
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Tegal merupakan salah satu wilayah di Jawa Tengah yang banyak memiliki destinasi wisata.

Selain wisata alam, Tegal juga memiliki makanan khas yang menjadi cocok untuk menjadi destinasi wisata kuliner. Apa sajakah makanan khas Tegal? Simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

Di Tegal, terdapat beberapa makanan khas yang rasanya enak dan menarik untuk dicicipi. Saat Anda berkunjung ke Kota maupun Kabupaten Tegal, berikut ini beberapa jenis makanan khas Tegal yang wajib untuk dicoba. 

Makanan Khas Tegal Jawa Tengah

Ada beragam pilihan kuliner khas Tegal yang populer dan enak. Jika datang ke Tegal, berikut pilihan makanan yang wajib dicicipi.

1. Soto Tauco

Soto Tauco menjadi salah satu makanan khas Tegal yang wajib dicoba. Berbeda dengan soto di daerah lain, soto tauco menggunakan bumbu tauco yang membuat rasanya semakin sedap.

Soto ini terbuat dari aneka sayuran dan tambahan daging ayam atau sapi yang membuat rasanya semakin enak. Anda juga bisa menambahkan sambal dan perasan jeruk nipis agar rasanya pedas dan segar.

Saat berada di Tegal, Anda akan dengan mudah menemukan warung atau restoran yang menjual makanan ini. Anda juga bisa menemukan makanan ini di pasar tradisional yang ada di Tegal.

2. Nasi Lengko

Selain soto tauco, Anda juga bisa menemukan nasi lengko saat berkunjung ke Tegal. Makanan ini terbuat dari nasi putih yang disajikan bersama tauge, kol, tempe, tahu, dan kerupuk. Kemudian, disiram dengan bumbu kacang.

Rasa makanan ini enak dan khas. Biasanya, nasi lengko dinikmati saat sarapan pagi bersama gorengan yang membuat rasanya semakin nikmat. Sama seperti soto tauco, penjual nasi lengko di Tegal juga sangat mudah dijumpai.

3. Nasi Ponggol

Makanan khas Tegal lainnya yang tak boleh dilewatkan yaitu nasi ponggol. Makanan ini dibuat dari nasi poting yang ditambah berbagai lauk pauk. Yang membuat makanan ini enak yaitu dibungkus dalam daun pisang, sehingga aromanya semakin menggugah selera.

4. Sate Blengong

Datang ke Tegal belum lengkap rasanya jika tidak mencicipi sate blengong. Makanan khas tegal ini terbuat dari daging blengong yaitu unggas hasil persilangan entok dan bebek. Daging blengong memiliki tekstur empuk. Rasa sate ini gurih karena disajikan bersama bumbu kacang. Biasanya, sate blengong dinikmati bersama ketupat atau lontong.

5. Blendung 

Blendung adalah makanan tradisional khas Tegal. Blendung terbuat jagung pipil yang kukus atau rebus sampai empuk. Biasanya, blendung disajikan bersama kelapa parut.

Makanan ini memiliki rasa yang gurih dan mengenyangkan. Anda bisa mendapatkan blendung di pasar tradisional yang ada di Tegal.

6. Olos

Olos adalah makanan khas Tegal yang terkenal. Makanan ringan ini terbuat dari tepung terigu dan tepung kanji. Setelah itu, adonan dibentuk bulat seperti bola pingpong dan diisi dengan sayuran dan cabai.

Isian cabai membuat rasa makanan ini pedas dan mengejutkan. Saat ini, varian isian olos semakin beragam mulai dari ayam, sosis, hingga jamur. Makanan ini banyak dijual di pinggir jalan bersama dengan gorengan lain seperti tempe goreng, tahu aci, dan lain sebagainya.

7. Tahu Aci

Sama seperti olos, tahu aci juga merupakan makanan ringan khas Tegal yang populer. Sesuai dengan namanya, bahan dasar makanan ini adalah tahu dan aci atau adonan tepung kanji.

Tahu kucing dipotong segitiga, kemudian di bagian atasnya diberi adonan tepung kanji yang sudah dicampur dengan daun kucai. Setelah itu, tahu aci digoreng sampai garing. Makanan ini sangat terkenal di kalangan masyarakat Tegal maupun wisatawan. Bahkan, tahu aci diabadikan menjadi salah satu tugu di Slawi, Kabupaten Tegal yang diberi nama “tugu tahu aci”.

Itulah beberapa pilihan makanan khas Tegal yang rasanya enak dan autentik. Saat berkunjung ke Tegal, pastikan untuk mencicipi makanan tersebut. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nuraini
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro