Foto kursi bioskop Matahari Singosaren/Twitter @jokoanwar
Travel

Korban Kerusuhan 98, Ini Fakta Menarik Bioskop Tua Solo Tempat Nobar Pengabdi Setan 2

Restu Wahyuning Asih
Senin, 15 Agustus 2022 - 10:41
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Joko Anwar menggelar nonton bareng (nobar) Pengabdi Setan 2: Communion di sebuah bioskop tua di Solo.

Nobar tersebut dilakukan pada pada Minggu (14/8/2022), tepatnya di bioskop Plasa Matahari Singosaren.

Bioskop Matahari Singosaren itu memang sudah lama berhenti beroperasi dan tak lagi digunakan untuk memutar film.

Menjadi salah satu bioskop paling mewah pada jamannya, bioskop tua ini ternyata menyimpan beberapa kisah menarik.

Bioskop pertama di dalam mall

Meskipun bukan yang pertama dibangun di Kota Solo, ternyata bioskop Matahari Singosaren ini menjadi yang pertama dibangun di dalam mal.

Dibuka pada 9 November 1988 dengan nama Studio 1.2.3, bioskop tersebut masuk kategori kelas ata di Kota Solo.

Fasilitas yang diberikan pun terbilang paling mewah pada masanya. Bioskop ini pun dilengkapi dengan AC dan sound sistem teknologi baru.

Kena imbas kerusuhan 98

Sayangnya, bioskop ini pernah menjadi kerusuhan Mei 1998 yang terjadi di Kota Solo.

Dari kerusuhan tersebut, bioskop ini terbakar dan harus berhenti beroperasi.

Namun pada akhir tahun 2000-an, bioskop ini kembali beroperasi setelah direnovasi ulang. Namanya pun berganti menjadi Studio 1.2.

Terakhir beroperasi 2013

Meskipun terbilang masih memadai untuk menonton film, pengelola tak lagi membuka bioskop ini.

Dari informasi yang diterima Bisnis, bioskop tua ini berhenti beroperasi pada tahun 2013 lalu. Pengelola beralasan tak lagi memperpanjang kontrak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro