Kambing guling/Istimewa
Kuliner

Lebaran Nanti Penderita Jantung Boleh Makan Daging Kambing Lho, Asal...

Aprianus Doni Tolok
Senin, 25 April 2022 - 14:18
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Perayaan Idulfitri identik dengan sajian kuliner yang beragam sebagai santapan bersama sanak keluarga serta handai tolan.

Salah satu sajian yang kerap muncul dalam perayaan Lebaran di tengah keluarga adalah menu berbahan dasar daging kambing.

Namun, panganan ini mengandung kolesterol yang bisa berdampak buruk jika dikonsumsi oleh penderita penyakit jantung.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Satgas Covid-19 dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Zubairi Djoerban mengatakan bahwa penderita jantung tetap bisa mengonsumsi daging kambing jika penyakitnya sudah diobati dan terkontrol dengan baik.

"Sebenarnya bolehkah pasien penyakit jantung makan daging [sate] kambing? Kalau penyakit jantungnya sudah diobati, misalnya dipasang ring atau operasi bypass, dan kejadiannya lebih dari 4 bulan, jawabannya boleh. Apalagi jika sudah bisa olahraga teratur dan terkontrol," cuitnya melalui akun Twitter @ProfesorZubairi, Senin (25/4/2022).

Namun, Zubairi memberikan catatan lain terkait penyakit jantung yang dikategorikan sudah terkontrol.

Menurutnya, penyakit jantung bisa dikatakan sudah terkontrol jika penderitanya mampu naik tangga sampai lantai tiga sebuah gedung. Selain itu, dia juga bisa berolah raga jalan cepat dan naik sepeda sejauh 3 kilometer.

"Itu satu ukuran bahwa jantung sudah terkontrol baik," kata Zubairi.

Lebih lanjut, penderita diabetes dan hipertensi juga bisa mengonsumsi panganan berbahan dasar daging kambing asalkan hemoglobin A1c-nya terkontrol dengan baik yaitu kurang dari 6,5.

"Untuk hipertensi juga sama. Asal terkontrol. Misalnya tekanan darahnya 135/85. Ya boleh saja makan sate kambing," kata Zubairi dalam cuitan lainnya.

Agar kesehatan terus terjaga saat mengonsumsi berbagai pananganan berkolesterol, Zubairi mengimbau kepada para penderita jantung, diabetes, dan hipertensi untuk selalu menyertakan sayur dan buah dalam setiap menu makannya.

"Plus disiplin olahraga tiap hari. Baru dipersilakan makan sate kambing," katanya.

Manfaat Daging Kambing 

Daging kambing kerap dianggap awam sebagai panganan yang mengandung koleseterol tinggi. Namun, faktanya daging kambing juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan jika dikonsumsi dalam porsi yang tepat.

Zubairi mengatakan bahwa kandungan kolesterol, lemak dan kalori daging kambing terbilang lebih rendah jika dibandingkan sapi dan ayam. 

Menurutnya, kandungan kolesterol dalam 100 gram daging kambing tercatat cuma 57 miligram. Sementara itu, kadar kolesterol dalam 100 gram daging sapi dan ayam masing-masing mencapai 89 miligram dan 83 miligram.

Bahkan, kata Zubairi, daging kambing bisa membantu mencegah penyakit kanker dan anemia.

"Ada CLA [Conjugated Linoleic Acid] atau asam lemak pencegah kanker dalam daging kambing. Lalu dalam 100 gram dagingnya, ada sekitar 3,5-4 miligram zat besi yang bermanfaat untuk cegah anemia,' cuitnya kemudian.

Atas fakta-fakta tersebut, Kasatgas Covid dari IDI ini juga mengaku mengonsumsi daging kambing meskipun dirinya menderita jantung, diabetes, dan hipertensi.

"Bagaimana testimoni saya sebagai pasien jantung, diabetes dan hipertensi, setelah makan sate kambing? Rasanya sangat enak, dan saya tetap sehat. Alhamdulillah."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro