Nasi Biryani/Antara
Kuliner

7 Kuliner Khas Iduladha dari Berbagai Negara, Pernah Mencoba?

Janlika Putri Indah Sari
Senin, 19 Juli 2021 - 11:48
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Perayaan Iduladha merupakan hari raya keagamaan penting kedua dalam agama Islam. Tahun ini IdulAdha di Indonesia jatuh pada 20 Juli 2021. Meskipun sedang berada di tengah pandemi, masyarakat muslim tetap bisa merayakannya secara sedehana.

Dan tentunya tak lupa untuk menyiapkan makanan untuk menyempurnakan hari tersebut.

Biasanya, berbagai umat muslim di dunia memiliki kuliner khas yang untuk untuk di hidangkan saat IdulAdha. Di indonesia sendiri biasanya identik dengan opor atau ketupat. Hidangan dengan tema daging tidak bisa terlepas.

Dilansir dari independent, Senin (19/7/2021) berikut kuliner khas IdulAdha dari berbagai negara :

1. Nasi Biryani

Biriyani adalah hidangan nasi populer dari Asia Selatan yang dterdiri dari sayuran, rempah-rempah dan rempah-rempah aromatik. Biasanya, daging yang digunakan adalah daging kambing.
Kemudian, nasi biryani juga akan disajikan bersama semur, tagine, dan kari lainnya.

2. Tagine

Di Maroko, tagine adalah pilihan yang populer. Hidangan ini terdiri dari rebusan gurih yang dikukus dengan sayuran. Anda juga dapat menambahkan unggas, daging atau ikan ke dalamnya dan sering disajikan dengan couscous. Tagine adalah alternatif sajian IdulAdha yang cocok untuk dibuat para vegetarian.

3. Korma

Jangan keliru, bukan kurma tapi korma. Korma adalah hidangan lain yang bisa ramah vegan atau dibuat tanpa daging. Ini adalah kari yang populer di anak benua India. Korma dibuat dengan sayuran atau daging yang telah direbus dengan krim atau yoghurt, kaldu air dan rempah-rempah untuk menghasilkan saus kental. Seperti kebanyakan kari lainnya, korma biasanya disajikan dengan nasi.

4. Maqluba

Maqluba populer di negara-negara Timur Tengah. Sajian ini terdiri dari sayuran goreng, daging, dan nasi yang dimasak bersama dalam wadah seperti panci. Kemudian maqluba akan disajikan sebagai hidangan porsi besar yang gurih.

5. Tufahije

Tufahije adalah makanan penutup dari Bosnia yang populer. Tufahije dibuat dengan merebus apel dalam air gula, lalu mengisinya dengan kacang dan topping dengan es krim kocok atau crème fraiche. Biasanya hidangan penutup ini disajikan dalam gelas besar.

6. SheerKhurma

Makanan penutup dari Mughlai ini terkadang disebut susu dengan kurma. Biasanya akan disajikan menggunakan bihun, susu, gula, kurma, dan buah-buahan kering.
Hidangan ini dibuat dengan memasak bihun dalam susu sampai melunak dan campurannya mengental. Kemudian, buah kering ditambahkan di atasnya.

7. Maamoul

Ini adalah kue shortbread kecil yang populer di Lebanon. Kue ini biasanya diisi dengan kenari, pistachio, gula dan atau kurma.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro