Arak Bali./Instagram GGH Official
Kuliner

Ini Minuman Beralkohol Khas Bali, Mau Coba?

Gloria Fransisca Katharina Lawi
Kamis, 12 November 2020 - 18:24
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Menjelang akhir tahun, Bali sebagai pilihan wisata dalam negeri maupun internasional masih menarik perhatian traveler sekalipun berada di tengah pandemi.

Tak hanya menawarkan keindahan alam, Bali juga punya beragam ciri khas dari minuman tradisional yang berbahan dasar alkohol. Berikut sejumlah jenis minuman beralkohol tradisional khas Bali yang berhasil dihimpun Bisnis.com, Kamis (12/11/2020).

1. Arak Bali

Dari namanya saja, orang tentu sudah tahu arak ini berasal dari Bali. Arak Bali punya kandungan anggur yang setara dengan wine, loh. Arak Bali dibuat dari hasil penyulingan kelapa. Kandungan alkohol pada Arak Bali memang cukup tinggi, sehingga jika Anda tak mengontrol jumlah konsumsi, maka akan memberi efek mabuk yang cukup berat.

2. Tuak

Tuak adalah salah satu minuman beralkohol khas Bali. Tuak pun tersebar di beberapa daerah di Indonesia. Dia terbuat dari fermentasi beras, nira, atau buah yang mengandung gula lainnya. Nah, di Bali, Tuak juga merupakan minuman beralkohol yang menjadi daya tarik wisatawan asing.

3. Brem

Brem punya warna yang unik, coklat tua, hampir mirip dengan warna kopi. Nah, Brem ternyata mengandung alkohol karena terbuat dari fermentasi ketan dengan ragi. Brem termasuk minuman yang paling mudah ditemukan di kawasan wisata Bali.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro