Universal Studio Wizarding World of Harry Potter/telegraph.co.uk
Travel

Ada Wahana Warisan Budaya China di Universal Beijing Resort

Yudi Supriyanto
Senin, 26 Oktober 2020 - 18:45
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Universal Beijing Resort akhirnya mengungkapkan rincian tentang resor taman hiburan yang akan datang, mengungkap land, wahana, atraksi, dan pengalaman yang tersedia untuk para pengunjung di masa yang akan datang.

Dilansir dari Travel + Leisure pada Senin (26/10/2020), Universal Beijing Resort akan dibuka pada tahun depan, dan mencakup taman hiburan Universal Studios Beijing, Universal CityWalk Beijing, dan 2 hotel – Universal Studios Grand Hotel dan NUO Resort Hotel.

Taman hiburan ini diperkirakan akan menjadi resor taman hiburan universal ketiga di Asia, setelah Universal Studios Jepang dn Universal Studios Singapura.
Tom Mehrmann, Presiden dan Manajer Umum Universal Beijing Resort, mengungkapkan pihaknya dan mitra lokal perusahaan termasuk Beijing Tourism Group menciptakan salah satu tujuan taman hiburan paling megah.

“Yang pernah benar dibangun di sini, di Beijing,” katanya.

Dia mengungkapkan sejumlah atraksi Universal populer dan warisan budaya China akan ada di dalam taman hiburan ini. Jadi, Universal Studios Beijing akan mencakup 7 negeri bertema Kung Fu Panda Land of Awesomenes.

Kemudian, Transformers Metrobase, Minion Land, The Wizarding World of Harry Potter, Jurassic World Isla Nublar, Hollywood, dan Waterworld. Semua tema tersebut dikemas dengan daftar atraksi dan pengalaman yang mendebarkan.

Di land bertema Transformers Metrobase akan menjadi wahana Transformers pertama di dunia, lengkap dengan wahana seperti Decepticoaster - roller coaster paling menyenangkan di taman ini - dan Transformers: Battle for the AllSpark.

Di Kung Fu Panda Land of Awesomeness para tamu akan menemukan wahana flume yang disebut Kung Fu Panda Journey of the Dragon Warrior.
Sementara di Minion Land, para tamu dapat berinteraksi dengan karakter kuning kecil di atraksi Despicable Me Minion Mayhem.

Land favorit penggemar di taman hiburan Universal lainnya, The Wizarding World of Harry Potter juga akan dibuka di Universal Studios Beijing dengan wahana Harry Potter and the Forbidden Journey yang imersif dan banyak Butterbeer.

Di Jurassic World Isla Nublar, para tamu dapat melihat dinosaurus sendiri dalam perjalanan Jurassic World Adventure.
Di Universal Beijing Resort ini juga para tamu dapat menyaksikan scene di balik layar keajaiban pembuatan film. Light, Camera, Action!, yang menampilkan Steven Spielberg dan Zhang Yimou, akan menampilkan efek khusus.

Sedangkan pertunjukan akrbat Waterworld akan mendemonstrasikan bagaimana aksi film yang mengesankan benar-benar dilakukan.

Selain wahana dan atraksi yang menarik, taman ini menggabungkan budaya timur dan barat untuk menciptakan pengalaman taman hiburan yang unik di Beijing.

John Gentile, direktur senior dan produser eksekutif Universal Parks and Resorts, mengatakan ini adalah kisah para desainer dari budaya yang berbeda, yang berpikir dan bekerja sama untuk berkolaborasi, memberi dampak, dan menciptakan bersama.

“Berdasarkan kreasi bersama dan ketekunan kami secara mendetail, kami telah menghidupkan sesuatu yang spektakuler dan memasukkan tamu kami ke dalam cerita," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro