Nasi tim ayam
Kuliner

Nasi Tim Ayam, Menu Sarapan Ala Sisca Soewitomo

Gloria Fransisca Katharina Lawi
Rabu, 5 Agustus 2020 - 21:02
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA –Sisca Soewitomo, salah satu chef profesional dan pakar kuliner Indonesia dengan julukan Ratu Boga Indonesia, mengumumkan pamit dari kancah industri memasak.

Sisca Soewitomo adalah salah satu chef Indonesia yang populer selama puluhan tahun. Selain aktif dalam memandu acara memasak di televisi, Sisca juga menulis banyak buku resep memasak. Jangan heran, jika Siswa sangat diandalkan para pecinta kuliner karena sudah melahirkan ribuan resep.

Salah satu karya Sisca adalah buku resep yang berjudul; "Resep Sarapan Paling Gampang" yang terbit pada 2012 lalu. Salah satu menu yang tertulis disana adalah resep membuat nasi tim ayam sebagai menu sarapan nikmat dan sehat.

Berikut sekilas resep membuat nasi tim ayam ala Sisca Soewitomo.

Bahan Tumisan Ayam Jamur

• 2 sendok makan minyak untuk menumis

• 5 siung bawang putih, cincang

• ½ ekor ayam, atau 1 potong dada ayam dengan tulang, potong dadu

• 100 gram jamur kancing, iris tipis

• 2 sendok makan minyak wijen

• 2 sendok makan kecap asin

• 5 sendok makan kecap manis

• 1 sendok makan saus tiram

• 1 sendok teh garam

• 1 sendok teh merica bubuk

• 100 ml air

Bahan untuk Nasi

• 1 liter air

• 500 gram beras putih

• 2 sendok teh garam

• 1 lembar daun pandan, simpulkan

• 2 sendok makan minyak goreng

• 1 sendok makan minyak wijen

Bahan untuk Kuah Kuah

• 2 sendok makan minyak, untuk menumis

• 2 sendok makan minyak wijen

• 2 siung bawang putih, cincang

• 1 sendok teh garam

• 1 sendok teh merica bubuk

• 1,5 liter air

• 1 batang daun bawang, iris halus

Cara Membuat

1. Siapkan mangkuk tahan panas, oleskan dengan sedikit minyak goreng. Sisihkan.

2. Buatlah tumisan ayam jamur, panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum.

3. Masukkan ayam dan jamur, masak hingga berubah warna.

4. Tambahkan minyak wijen, kecap asin, kecap manis, saus tiram, garam, dan merica bubuk.

5. Tuang air, masak hingga ayam matang dan bumbu meresap. Angkat dan sisihkan.

6. Proses memasak nasi. Didihkan air, masukkan beras, garam, minyak goreng, minyak wijen, dan daun pandan. Masak hingga menjadi nasi aron. Sisihkan.

7. Proses membuat kuah nasi tim. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum.

8. Tuang air, masak hingga mendidih. Tambahkan minyak wijen, garam, dan merica bubuk. Aduk rata lalu taburi irisan daun bawang.

9. Ambil mangkuk, isi dengan nasi 1/3 bagian, tambahkan 2 sendok makan tumisan jamur, tutup dengan nasi lalu padatkan.

10. Tambahkan sedikit kuah ke dalamnya. Kukus selama 30 menit sampai nasi matang.

11. Sajikan nasi tim selagi hangat bersama kuahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro