Kota Tua di Kroasia yang menjadi warisan dunia./istimewa
Travel

Menikmati Split, Kota Tua di Kroasia yang Jadi Warisan Dunia

Desyinta Nuraini
Sabtu, 25 April 2020 - 15:23
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Menikmati kota tua di Eropa tak harus melulu harus ke Italia dan Perancis. Jika ingin melancong untuk merasakan nuansa tersebut, anda juga bisa ke di Split, sebuah kota di Kroasia.

Kota terbesar kedua di Kroasia setelah Zagreb ini menjadi salah satu situs warisan dunia dari UNESCO pada Oktober 1979. Di Split, berdiri sisa peninggalan Romawi kuno, yaitu Istana Kaisar Diokletianus, satu-satunya kaisar Romawi yang “pensiun” dari singgasana kekaisaran.

"Setengah dari Kota Split dulunya bagian dari bangunan istana kuno ini. Usianya sudah lebih dari 1000 tahun. Dibangun abad ke-4 masehi," tutur Salma, seorang pelancong asal Indonesia saat berbincang dengan Bisnis beberapa waktu lalu.

Menjadi nafas dari kota, beberapa bagian Istana Diokletianus kini menjadi area pertokoan, restoran, bahkan tempat tinggal. Di area tersebut juga terdapat Katedral Saint Duje yang diklaim sebagai katedral tertua di dunia dan merupakan makam kaisar Diokletianus. Ada pula Kuil Yupiter yang dikenal sebagai kuil pembaptisan.

Tak hanya bangunan kuno, di Split anda bisa bersantai di pinggir pantai. Ya, Split merupakan kota pelabuhan yang menjadi sebagai salah satu pusat lalu lalang transportasi laut. Yacht dan kapal pesiar mewah sering terparkir di kota ini.

Menikmati Split, Kota Tua di Kroasia yang Jadi Warisan Dunia

Split memiliki 4 pantai kota. Salah satunya, pantai Bacvice di teluk dangkal dekat Seaside Park yang terdiri dari daerah berpasir kecil dan beton dengan tangga, seperti di kolam paddling (kolam buatan untuk anak). Tinggi air di pantai itu hanya sepergelangan kaki bahkan pada jarak sepuluh meter dari pantai. Pinggiran pantai menjadi tempat favorit remaja berkumpul karena terdapat kafe, restoran, klub discovery, dan resor tepi laut.

"Suasananya di Split itu mediterranean banget," katanya.

Jika ingin melihat pemandangan kota, kata Salma Bukit Marjan menjadi pilihan, terutama saat matahari mulai terbenam. Cahaya matahari sore yang menyinari Split menambah keanggunan kota ini.

Di lokasi ini ada lusinan bangku taman untuk menikmati pemandangan kota Split. Di Bukit Marjan berdiri Minumen Arkeolog Kroasia dan Galeri Ivan Mestrovich, seorang pematung dan arsitek terkenal pada zaman Renaisans.

Menikmati Split, Kota Tua di Kroasia yang Jadi Warisan Dunia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro