Taman Mini Indonesia Indah/wikipedia.org
Travel

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Yudi Supriyanto
Sabtu, 29 Februari 2020 - 19:06
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Akhir pekan merupakan waktu bagi kita bersama dengan keluarga, teman, atau orang terkasih untuk pergi berlibur.

Berlibur menjadi penting untuk melepas stres setelah kita bekerja penuh. Dengan berlibur, kita juga akan siap untuk menjalani hari berikutnya untuk bekerja.

Berikut tempat-tempat liburan yang dapat kita kunjungi di daerah Jakarta:

1. Galeri Nasional Indonesia

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Tidak sulit untuk menuju Galeri Nasional Indonesia yang terletak di dekat Stasiun Gambir. Masyarakat yang ingin menikmati akhir pekan di Galeri Nasional Indonesia bisa menggunakan Transjakarta dan berhenti di halte Stasiun Gambir atau menggunakan transportasi daring.

Selain jadi tahu tentang benda-benda budaya, masyarakat juga bisa melakukan swafoto di Galeri Nasional Indonesia.

Untuk masuk ke dalam Galeri Nasional Indonesia, kita tidak dipungut biaya alias gratis.

2. Museum Nasional Indonesia

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Museum Nasional Indonesia merupakan tempat lainnya yang dapat dikunjungi pada akhir pekan ini.

Di tempat ini, kita bisa mengetahui banyak hal, seperti benda-benda budaya nasional peninggalan jaman dahulu.

Selain melalukan swafoto, kita juga bisa belajar banyak hal ketika berada di museum ini. Terutama bagi masyarakat yang memiliki anak-anak.

Terletak di pusat Jakarta, sangat mudah untuk menuju tempat ini, yakni menggunakan transjakarta dan berhenti di halte monumen nasional atau menggunakan transportasi daring dam berhenti tepat di depan museum.

Pada Sabtu – Minggu, museum buka pukul 08.00 – 17.00 WIB. Adapun tarif tiket masuk, yakni Pengunjung Perorangan dewasa : Rp5.000, Anak-anak : Rp 2.000. Untuk Pengunjung Rombongan (minimum 20 orang), yakni dewasa : Rp 3.000, Anak-anak (TK s.d. SMA) Rp1.000, Pengunjung Asing Rp 10.000,-

3. Museum Macan

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Tempat lain yang bisa kita kunjungi untuk berwisata di Jakarta adalah Museum Macan.

Terletak di AKR Tower, Kebon Jeruk, museum ini cukup mudah untuk dijangkau. Tidak hanya warga Jakarta, tapi juga warga sekitarnya.

Di museum ini, kita bisa menikmati karya-karya seni modern dan kontemporer.

Untuk masuk ke museum ini, pengunjung anak usia di bawah 3 tahun tidak perlu membayar. Sementara pengunjung anak usia 3-12 tahun sebesar Rp80.000, usia 65 tahun ke atas dan pelajar masing-masing Rp90.000, dewasa Rp100.000, dan anggota gratis.

4. Kota Tua

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Ada banyak hal menarik yang dapat kita nikmati ketika kita berkunjung ke Kota Tua. Jika cuaca belum hujan, maka kita bisa mencoba sepeda onthel, dan melakukan swafoto.

Tidak hanya itu, kita juga bisa berfoto dengan manusia-manusia patung yang memakai kostum-kostum unik. Kemudian, berbagai macam kuliner pun bisa kita nikmati.

Kemudian kita juga bisa menikmati museum yang ada di Kota Tua.

Untuk mengunjungi Kota Tua, kita bisa menggunakan banyak pilihan moda transportasi, seperti transjakarta, kereta rel listrik, transportasi daring.

5. Kidzania

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Terletak di daerah Sudirman, Kidzania merupakan salah satu tempat bermain anak yang bisa kita kunjungi ketika akhir pekan tiba.

Di tempat ini, anak-anak kita bisa belajar banyak hal, seperti membuat cokelat, menjadi polisi, pemadam kebakaran, dan memanjat dinding.

Tempat ini pada Sabtu dan libur nasional buka pada pukul 9.00 - 19.00 WIB. Sementara pada Minggu buka pada pukul 09.00 - 16.00 WIB.

6. Pasar Seni Ancol

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Pasar Seni Ancol adalah pusat seni budaya yang menaungi kesenian multi-disiplin.

Sejak didirikan pada 1977, Pasar Seni Ancol telah menjadi platform kaya sejarah yang penting bagi perkembangan seni budaya di Jakarta dan Indonesia.

Di tempat ini kita dapat menikmati berbagai wawasan tentang seni, dan tidak menutup kemungkinan mendapatkan inspirasi.

7. Jakarta Aquarium

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Jakarta Aquarium merupakan salah satu tujuan wisata akhir pekan yang dapat kita nikmati.

Di tempat ini, kita bisa menikmati hewan akuatik dan non-akuatik dengan lebih dari 3.500 spesies.

Terletak di salah satu pusat perbelanjaan Jakarta Barat, tempat ini merupakan salah satu tempat yang mudah untuk diakses.

8. Planetarium Jakarta

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Tempat lainnya yang sangat menarik untuk dikunjungi pada akhir pekan di Jakarta adalah Planetarium.

Di tempat ini, kita bisa mengenal sistem tata surya, benda-benda luar angkasa seperti planet atau lainnya.

Selain mendapatkan hiburan dengan penyajiannya yang atraktif, Planetarium Jakarta juga dapat membuat kita teredukasi.

9. Taman Mini Indonesia Indah (TMII)

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Siapa yang tidak kenal dengan Taman Mini Indonesia Indah? ya, tempat ini merupakan salah satu tujuan wisata populer yang ada di Jakarta.

Tidak hanya bagi warga Jakarta, warga dari daerah lain pun kerap menjadikan TMII sebagai salah satu tujuan wisatanya.

Di sini, kita bisa menikmati berbagai wahana, termasuk wahana untuk edukasi anak. Contoh wahana yang dapat kita nikmati antara lain, Taman Legenda Keong Mas, Kereta Layang, Kereta Gantung, Kereta Api Mini, dan sebagainya.

10. Dunia Fantasi

10 Tempat Tujuan Wisata di Jakarta

Dunia Fantasi atau yang kerap disebut Dufan menjadi tempat tujuan wisata terkenal lainnya di Jakarta.

Pertama kali dibuka untuk umum pada 29 Agustus 1985. Selain menjadi pusat hiburan outdoor, Dufan juga merupakan kawasan edutainment fisikia terbesar di Indonesia yang memanjakan pengunjung dengan Fantasi Keliling Dunia, melalui wahana permainan berteknologi tinggi, yang terbagi dalam 9 (Sembilan) kawasan yaitu Indonesia, Jakarta, Asia, Eropa, Amerika, Yunani, Hikayat, Kalila dan Fantasy Lights.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro