Resepsionis hotel sedang melayani calon konsumen./Ilustrasi-Bisnis-Amri Nur Rahmat
Travel

Pesonna Hotel Semarang Buka Layanan Website Booking

Hafiyyan
Jumat, 13 September 2019 - 11:01
Bagikan

Bisnis.com, SEMARANG—Pesonna Hotel Semarang memberikan harga special bagi tamu yang melakukan reservasi melalui official online website booking.

Website booking pesonna.co.id merupakan gagasan terobosan PT Pesonna Indonesia Jaya, selaku perusahaan operator Hotel Pesonna di seluruh Indonesia.

Public Relations Pesonna Hotel Semarang Twinika Sativa menyampaikan, dengan adanya situs web tamu dapat memesan kamar dengan cara yang mudah, praktis, dan cepat dari gawai. Notifikasi reserveasi pemesanan kamar hotel langsung terhubung dengan resepsionis.

“Pemesanan langsung terhubung ke resepsionis, dan ada pemberitahuan reservasi melalui email dan telegram,” ujarnya, Kamis (12/9/2019).

Adpaun, dari desktop PC website pemesanan dapat diakses melalui situs booking.pesonna.co.id, sedangkan dari gawai ialah m.pesonna.co.id. Selain berbagai kemudahan pemesanan, tamu juga mendapat harga special jika melakukan reservasi secara online.

Website booking ini menurutnya ditujukan untuk tamu individual dan walk-in guests. Selain itu, Hotel Pesonna memberikan layanan gratis pengantaran solat Subuh ke Masjid Agung Jawa Tengah dan Masjid Agung Semarang.

Pesonna hotel juga memberikan diskon khusus kepada para penumpang pesawat Garuda Indonesia, melalui program kerja sama antara PT Pesonna Indonesia Jaya, PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. area Joglosemar, PT Pegadaian (Persero) Kantor Wilayah XI Semarang.

“Promo itu berlaku bagi 255 orang pertama yang melakukan pembelian tiket domestik Garuda di Joglosemar. Diskon sebesar 15% dengan jangka waktu sebulan sejak pembelian tiket pesawat,” imbuhnya.

Perinciannya, 150 orang pertama yang melakukan pembelian tiket Rp1 juta, 75 orang pertama yang membeli tiket Rp2,5 juta, dan 30 orang pertama yang membeli tiket Rp5 juta.

Program tersebut berlaku pada 1 September 2019 sampai dengan 30 November 2019, sedangkan masa berlaku voucher pada 1 September 2019 hingga 14 Desember 2019. Program ini juga merupakan wujud sinergi BUMN.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hafiyyan
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro