Sacher Torte/JIBIAndhina Wulandari
Kuliner

5 Kuliner Austria Wajib Dicoba

Andhina Wulandari
Senin, 9 Juli 2018 - 20:01
Bagikan

3. Sacher Torte

Bukan rahasia lagi jika orang-orang Austria senang menghabiskan waktunya dengan duduk-duduk di kafe dan menikmati aneka makanan pencuci mulut.
Satu lagi kue yang terkenal di negara ini adalah Sacher Torte (kue tart Sacher) yang bisa Anda dapatkan di Hotel Sacher yang legendaris.

Kue tart ini merupakan kue cokelat yang memiliki lapisan selai aprikot dan kemudian dilapisi lagi dengan icing berupa cokelat hitam di atasnya.

Biasanya kue ini disajikan bersama whipped cream, sehingga rasa manis dan asam, bercampur sempurna dengan rasa whipped cream.

Resep awal Sacher Torte ini diciptakan oleh chef Franz Sacher pada 1832 yang lalu diturunkan kepada anaknya, Eduard Sacher. Eduard yang kemudian bekerja di sebuah toko kue mengembangkan resep itu hingga akhirnya menjadi seperti saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro