Kuliner

Ini Upaya Korea Tembus Pasar Halal

Azizah Nur Alfi
Minggu, 9 Oktober 2016 - 07:26
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Direktur Pusat Korea Agro-Fisheries & Food Trade Corporation, Roh Tae Hak, mengatakan Korea bersungguh-sungguh ingin masuk ke pasar Indonesia dengan 75% penduduk Indonesia adalah muslim. Oleh karena itu pendekatan pasar yang dilakukan utama adalah tentang halal.

Salah satunya melalui kegiatan K-Food Fair 2016. Kegiatan yang memasuki tahun kedua itu terbagi dalam dua sesi yakni seminar K-Food Halal di Jakarta pada 6-7 Oktober 2016 dan acara terbuka terbuka untuk umum  yang diselenggarakan di Mall Kota Kasablanka pada 8-9 Oktober 2016. 

Di seminar tersebut dijelaskan bagaimana proses sertifikasi halal yang dilakukan banyak merek makanan asal Korea agar dapat diterima di Indonesia. Adapula gerai promosi K-Food, zona produk makanan hala, zona produk makanan sehat, zona produk cepat saji, dan gerai promosi khusus K-Food.

Roh Tae Hak menyebutkan saat ini sudah ada 51 jenis makanan Korea yang sudah mendapatkan sertifikasi halal baik dari MUI maupun dari Korea Muslim Federation. aT (Korean Agro-Fisheries and Food Trade Corporation) sebagai penyelenggara K-Food Fair juga akan terus berupaya agar makanan yang sudah sangat terkenal seperti Samyang akan mendapatkan sertifikat halal.

"Di Indoneisa, budaya Korea sudah banyak diterima. Setelah musik dan dramanya, kami juga ingin mempromosikan makanan Korea yang terkenal dengan bersih dan sehat," tuturnya.

Sebelum di Indonesia, K-Food Fair 2016 lebih dulu diselenggarakan di Malaysia pada Agustus 2016. Disusul dengan Indonesia, kemudian akan berlanjut di Dubai (Uni Emirat Arab).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Azizah Nur Alfi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro