Jennifer Lawrence dalam acara peluncuran The Hunger Games: Mockingjay Part 1/Reuters
Travel

Segera Hadir Taman Hiburan The Hunger Games

Newswire
Senin, 2 November 2015 - 23:10
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA-- Setelah Disney membuat Disneyland, Universal membikin membikin Universal Studios, kini giliran pemain baru industri film Hollywood, Lionsgate membuat taman hiburan sendiri.

Studio ini akan membangun atraksi dan wahana berdasarkan franchise paling populer mereka, The Hunger Games.

“Semakin kami pikir, semakin kami yakin ini merupakan kesempatan besar—bukan sekadar menciptakan sesuatu yang bakal disukai penggemar The Hunger Games, tetapi juga menghidupkan franchise kami dengan cara baru,” kata Tim Palen, Direktur Brand Lionsgate seperti dikutip The New York Times, Minggu (1/11/2015).

Lionsgate menjual lisensi taman hiburan The Hunger Games ini kepada pengembang yang berminat. Salah satunya adalah Avatron Smart Park yang tengah menggalang modal konstruksi taman hiburan bernilai US$ 625 juta hingga akhir tahun ini untuk mengoperasikan taman hiburan bertema Katniss Everdeen pada 2019. Avatron Smart Park berencana membuka taman hiburan ini di Atlanta, Amerika Serikat.

Selain itu ada eSun Holdings, perusahaan China yang juga akan mengangkat wahana dan pertunjukan berdasarkan film ini di area indoor 237.000 meter persegi di kawasan Hengqin, China. Taman hiburan The Hunger Games di China ini akan dibuka pada akhir 2018.

Yang bakal segera dibuka adalah taman hiburan di Dubai Park dan Resort yang dikembangkan oleh Motiongate. Taman hiburan di Dubai ini akan membuat wahana-wahana yang lisensinya bukan hanya dari The Hunger Games milik Lionsgate, tetapi juga DreamWorks Animation dan Sony Pictures. Tetapi, sebagian besar isi taman hiburan di Dubai ini lebih banyak menggunakan karakter dan unsur-unsur dalam The Hunger Games.

Setelah melewati gerbang utama, pengunjung akan sampai di dunia fiksi Distrik 12, wilayah pertambangan di mana Katniss Everdeen tinggal. Di sini abakal ada karakter-karakter berkostum juga toko kue keluarga Peeta Mellark juga pasar gelap Hob.

Roller coaster akan dirancang agar tampak seperti kereta-keret super cepat Capitol. Lalu ada pula wahana simulator yang akan membawa pengunjung dalam perjalanan menggunakan hovercraft ke Panem, negara pos-apokaliptik di mana The Hunger Games dimainkan.

Taman hiburan ini juga menawarkan pertunjukan tari dari Step Up juga atraksi berdasarkan film-film Divergent. Lionsgate juga berharap bisa mengangkat Twilight menjadi bagian dari taman hiburan. Meski demikian sejumlah tokoh industri melihat langkah ini dengan pesimistik.

“Ini selalu akan terjadi. Akan selalu lebih banyak taman hiburan yang diumumkan ketimbang yang benar-benar dibangun,” kaya Judith Rubin, juru bicara Themed Entertainment Association lewat surat elektronik sembari mengutip kondisi ekonomi dan peraturan pemerintah sebagai dua rintangan.

Namun, Lionsgate pantang mundur. Palen menjelaskan bahwa beberapa petinggi Hollywood juga semula ragu untuk mengadaptasi novel The Hunger Games menjadi film layar lebar. Itu terjadi sebelum film-film ini menjadi fenomena budaya yang meraup keunrungan US$ 2,3 miliar di dunia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro