Ilustrasi/Istimewa
Kuliner

Javaroma Bottega del Caffe Hadir di Kota Roma

Bambang Supriyanto
Minggu, 2 Desember 2018 - 14:26
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Javaroma Bottega del Caffe menghadirkan ToBrew untuk cita rasa kopi terbaik yang memungkinkan kopi diseduh dengan cara manual, baik dengan metode pour over (tubruk) maupun French press.

Kedai kopi Javaroma Bottega del Caffe di Roma, Italia, menerapkan konsep ToBrew yang pertama di Roma, untuk memberikan sajian kopi specialty berkualitas tinggi bagi pelanggannya.

Kedai kopi Javaroma Bottega del Caffe berlokasi di Via XX Settembre 26D, tak jauh dari stasiun Roma Termini. Anda bisa dengan mudah menemukannya di jalan yang sama dengan gedung-gedung Kementrian Pertahanan, Perdagangan dan Keuangan.

Alessio Fossi, manager Javaroma Italia yang juga berlatar belakang sebagai barista, mengungkapkan bahwa setiap orang memiliki selera kopi yang berbeda.

Menurutnya, Javaroma Bottega del caffe adalah tempat penikmat kopi mendapatkan cita rasa yang disukainya. Javaroma bergerak dari kecintaan akan kebaikan kopi sehingga bertekad hanya menyajikan kopi berkualitas bagi pelanggannya.

“Kami punya espresso dan minuman kopi lainnya yang diracik dengan gaya Italia, tapi kami pun menawarkan specialty coffee yang bisa diseduh secara manual,” kata Alessio dalam keterangan tertulis, Minggu.

Dia menjelaskan, konsep ToBrew di Javaroma Bottega del caffe, kopi Anda bisa dibuat dengan metode pour over atau French press, sehingga didapat minuman kopi yang berkualitas dengan rasa yang sesuai dengan selera.

Saat berkunjung ke Roma di Italia, Anda akan dihadapkan pada begitu banyak pilihan kedai kopi yang menawarkan espresso, café latte, cappuccino dan berbagai variasi lainnya.

Akan tetapi, bagi mereka yang tanpa sengaja atau tidak telah menjadi coffee connoisseur, suatu hal yang wajar bila menginginkan kopi dari biji tertentu yang diseduh secara manual. Anda 

pun mungkin menunggu-nunggu saatnya mengobrol dengan sang barista selagi ia mengolah kopi pesanan Anda.

Javaroma Bottega del Caffe yang berdiri beberapa tahun adalah kedai kopi third-wave yang mengerti bahwa tiap orang memiliki selera minum kopinya sendiri. 

Semua peminum kopi memiliki favoritnya masing-masing, dan Javaroma memantapkan  untuk memenuhi keinginan yang berbeda-beda ini.

Jadi, tak seperti kebanyakan kedai kopi di Roma yang hanya menyajikan minuman kopi berbasis espresso, Javaroma menawarkan pilihan ToBrew di samping espresso dan berbagai variannya.

ToBrew adalah konsep yang dikembangkan Javaroma sebagai anggota Specialty Coffee Association (SCA) Italia. Untuk biji kopi tertentu, metode manual seperti ini menghasilkan cita rasa kopi yang optimal.

Bergerak dari passion terhadap kebaikan kopi, apakah kopi khas Italia, Espresso ataupun pilihan ToBrew, Javaroma bertekad hanya menyajikan kopi berkualitas bagi pelanggannya.

Menurut Alessio, apa pun kopi yang ingin Anda minum saat sedang berada di Roma, Javaroma Bottega del caffe adalah tempat yang tepat untuk mendapatkannya. Dari espresso hingga specialty coffee bercita rasa mantap karena diseduh secara khusus, ada di Javaroma.

“Karena kami percaya bahwa kebaikan berawal dari kopi yang berkualitas,” kata Alessio.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro