Tim The Women of Indonesias Seven Summits Expedition Mahitala Unpar (WISSEMU), Fransiska Dimitri Inkiriwang (Deedee) dan Mathilda Dwi Lestari (Hilda) berhasil mengibarkan bendera Merah Putih di puncak tertinggi dunia, Puncak Gunung Everest (8.848 mdpl). Perjalanan panjang ini akhirnya menemukan puncaknya, pada Kamis (17/5).
Travel

Merah Putih di Puncak Dunia, 2 Srikandi Indonesia Tuntaskan Ekspedisi 7 Summit di Everest

Fajar Sidik
Kamis, 17 Mei 2018 - 21:04
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- Tim The Women of Indonesia’s Seven Summits Expedition Mahitala Unpar (WISSEMU) berhasil mengibarkan bendera Merah Putih di puncak tertinggi dunia, Puncak Gunung Everest (8.848 mdpl). Perjalanan panjang ini akhirnya menemukan puncaknya, pada Kamis (17/5).

Memulai perjalanan dari Everest Base Camp (EBC) pada 11 Mei 2018 lalu, -- di ketinggian 5.150 mdpl sebagai titik awal pendakian -- akhirnya dua pendaki Tim WISSEMU, Fransiska Dimitri Inkiriwang (Deedee) dan Mathilda Dwi Lestari (Hilda) menapakkan kaki di titik tertinggi di dunia tepat pukul 05.50 waktu setempat (atau pukul 07.05 WIB).

Berita baik ini datang dari salah satu pendaki Tim WISSEMU, Hilda melalui pesan satelit sesaat setelah sampai di Puncak Gunung Everest.

“Puji Tuhan Summit! Saat ini tanggal 17 Mei 2018, pukul 5.50 Sang Saka Merah Putih berkibar di puncak Everest! Bendera Indonesia di tujuh puncak dunia! Keberhasilan ini kami persembahkan untuk persatuan bangsa! Untukmu Indonesia!," tutur Hilda.

Hilda juga sempat mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua rekan yang telah memberi dukungan dari Tanah Air dan berharap keberhasilan ini dapat menjadi berita baik untuk Indonesia.

Pencapaian tersebut semakin bermakna mengingat Puncak Gunung Everest menjadi penutup yang manis dari misi ekspedisi mengibarkan bendera Indonesia di tujuh gunung tertinggi di tujuh benua, seven summits --sering disalahartikan sebagai tujuh gunung tertinggi di dunia.

Merah Putih di Puncak Dunia, 2 Srikandi Indonesia Tuntaskan Ekspedisi 7 Summit di Everest

Rasa bangga pun turut diucapkan Rektor Universitas Katolik Parahyangan Mangadar Situmorang.“Selamat untuk Deedee dan Hilda. Bangga terhadap dua putri terbaik Indonesia atas capaian di puncak terakhir dari 7 benua, Everest. Atas nama civitas akademika Universitas Katolik Parahyangan saya menyampaikan selamat dan bangga terhadap dua mahasiswa UNPAR yang telah menggoreskan prestasi di puncak tertinggi," ujarnya.

Memulai upaya menuju puncak (summit attempt) dari Camp 3 (8.225 mdpl) pada 17 Mei 2018 pukul 23.30 waktu setempat, Tim melakukan perjalanan selama 6,5 jam untuk mencapai puncak tertinggi di dunia tersebut.

Perjalaan menuju puncak dari titik terakhir ini pun ditemani dengan angin kencang dan suhu udara yang mencapai -25 derajat Celcius. Perjalanan menggapai atap langit ini tentu bukan perkara mudah dan perlu waktu yang panjang.

Meninggalkan Indonesia sejak 29 Maret 2018 kemarin, selama satu setengah bulan berada di Nepal dan Tibet, Tim fokus mempersiapkan diri melalui serangkaian kegiatan aklimatisasi di medan pendakian.

Keberhasilan ini merupakan suatu bentuk persembahan dari Mahitala UNPAR untuk persatuan Bangsa Indonesia. Kabar baik untuk Indonesia ini sekaligus menjadi sedikit penyejuk di tengah rangkaian kejadian berita duka yang tengah menimpa negeri tercinta ini.

Di sisi lain, melalui keberhasilan ini, TimbWISSEMU mencatatkan diri sebagai tim perempuan Indonesia pertama yang menyelesaikan trek seven summits.
Ya, pendakian menuju Puncak Gunung Everest adalah pendakian pamungkas setelah sebelumnya Deedee dan Hilda sudah mengibarkan Bendera Merah Putih di enam puncak gunung tertinggi di enam lempeng benua lain.

Pada akhirnya mimpi mengirimkan dua perempuan Indonesia ke tujuh puncak tertinggi dunia adalah kebanggaan untuk kita bersama. Oleh sebab itu melalui pesan ini juga kami ingin menyampaikan terima kasih yang tidak ada habisnya kepada semua pihak yang mendukung pendakian ini sejak dimulai 2014
lalu.

Merah Putih di Puncak Dunia, 2 Srikandi Indonesia Tuntaskan Ekspedisi 7 Summit di Everest

Dokumentasi Foto Kedua Pendaki di Tengah Pendakian sebelum Summit

"Secara khusus ucapan terima kasih kami persembahkan untuk Bank BRI sebagai sponsor utama, PT Multi Karya Asia Pasifik Raya (MKAPR), Universitas Katolik Parahyangan, dan semua anggota keluarga Mahitala yang tidak henti-hentinya memberi dukungan doa maupun moral."

Merah Putih di Puncak Dunia, 2 Srikandi Indonesia Tuntaskan Ekspedisi 7 Summit di Everest

Dokumentasi Rombongan Pendaki saat menuju Interim Camp

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Fajar Sidik
Editor : Fajar Sidik
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro