Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemkot Padang Bidik Wisatawan Timur Tengah

Pemerintah Kota Padang membidik wisatawan dari Timur Tengah sebagai prioritas untuk meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara ke daerah itu, sejalan dengan program pengembangan pariwisata halal.
Ilustrasi - Wisatawan menikmati Pantai Padang/Antara
Ilustrasi - Wisatawan menikmati Pantai Padang/Antara

Bisnis.com, PADANG -- Pemerintah Kota (Pemkot) Padang membidik wisatawan dari Timur Tengah sebagai prioritas untuk meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara, sejalan dengan program pengembangan pariwisata halal.

Mahyeldi Ansharullah, Wali Kota Padang menyebut, pihaknya perlu memanfaatkan potensi wisatawan dari Timur Tengah yang selama ini lebih memilih melakukan perjalanan ke Malaysia.

“Wisatawan dari Timur Tengah adalah potensi besar yang harus dimanfaatkan. Padang sudah memiliki kriterita layak bagi wisatawan Timur Tengah,” katanya, Minggu (16/7/2017).

Dia menilai daerahnya sudah memenuhi persyaratan menjadi destinasi bagi wisman asal Timur Tengah yang cenderung lebih memilih daerah dengan kelengkapan fasilitas halal, panorama yang indah dan memiliki fasilitas wisata belanja yang memadai.

Menurut Mahyedi, selama ini Pemerintah Malaysia berhasil menggaet wisatawan Timur Tengah dengan menjadikan daerahnya sebagai tujuan utama.

“Ke depan, kami akan lebih maksimal menggarap wisatawan Timur Tengah. Salah satunya dengan menyediakan paket perjalanan dari Arab Saudi ke Padang dan seterusnya Malaysia,” ujarnya.

Mahyedi mengungkapkan warga Timur Tengah, terutama Arab Saudi suka bepergian saat musim haji untuk berlibur. Sebab, saat itu, banyak warga yang mengontrakan rumahnya selama momen ibadah haji, dan memilih berlibur ke luar negeri.

Mahyeldi mengatakan strategi lainnya dengan mempererat kerjasama dengan Malaysia, sehingga wisatawan yang datang ke negeri jiran itu bisa pula menikmati pelesiran ke Tanah Air.

Selain itu, dia juga meminta pemilik restoran dan rumah makan menyediakan menu khas Timur Tengah, sebagai variasi kuliner di daerah itu.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Padang Medi Iswandi mengatakan untuk menyambut wisman dari Timur Tengah, daerahnya tengah serius membenahi sejumlah objek wisata dan strategi pengembangan wisata halal.

“Kami fokus dulu menata objek yang ada. Saat ini, prioritasnya adalah Pantai Padang, Gunung Padang, hingga Kota Tua,” katanya.

Data Badan Pusat Statistik (BPS) Sumbar mencatatkan kunjungan wisman ke Sumatra Barat per Mei 2017 mengalami penurunan 9,85% karena momen Ramadan dan Idul Fitri.

Kepala BPS Sumbar Sukardi mengatakan saat Ramadan orang memilih untuk tidak berwisata, dan lebih memilih berdiam di rumah. Apalagi mayoritas wisman yang datang ke Sumbar berasal dari Malaysia.

“Penyebab turunnya, karena bulan Ramadan wisatawan lebih memilih untuk tidak bepergian,” ujarnya.

Per Mei, jumlah wisman ke datang ke Sumbar malalui Bandara Internasional Minangkabau (BIM) dan Pelabuhan Teluk Bayur tercatat 4.109 orang. Lebih rendah dari bulan sebelumnya yang mencapai 4.558 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Heri Faisal
Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler