Suasana pameran promosi pariwisata Ferien Messe di Wina, Austria./KBRI-PTRI Wina
Travel

Bali dan Raja Ampat Diminati Warga Austria

Andhina Wulandari
Selasa, 17 Januari 2017 - 09:28
Bagikan

Bisnis.com, WINA – Paket Wisata ke Bali dan Raja Ampat menarik minat warga Austria dalam pameran Ferien Messe Wien 2017, pameran pariwisata terbesar di negara tersebut yang digelar 12-15 Januari 2017.

Kedutaan Besar Republik Indonesia/Perwakilan Tetap Republik Indonesia (KBRI/PTRI) Wina dengan didukung oleh Kementerian Pariwisata RI berpartisipasi dalam pameran tersebut. Pada kesempatan itu KBRI/PTRI Wina menawarkan beragam paket wisata yang pada tahun ini mengangkat tema wisata bahari.

“Ada sejumlah pemesanan langsung paket wisata ke Bali dan Raja Ampat, serta permintaan khusus ke berbagai wilayah Indonesia lainnya,” kata Dody S. Kusumonegoro, Koordinator Fungsi Ekonomi KBRI/PTRI Wina, Minggu (15/1/2017).

Pulau Komodo, pulau-pulau Gili di Lombok, Pulau Togean, dan Pulau Derawan, menurut Dody, juga menjadi beberapa daerah wisata lainnya yang menarik minat pengunjung pameran.

“Kegiatan promosi wisata ini tentunya diharapkan mampu meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan Austria ke Indonesia, sebagai upaya pemerintah RI untuk mendatangkan 20 juta wisatawan mancanegara ke Indonesia pada tahun 2019,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, KBRI/PTRI Wina juga memperkenalkan kuliner Indonesia, yaitu Gulai Ikan Padang, lewat demo memasak yang dipandu Yani Soemardi, seorang juru masak Indonesia yang menetap di Wina. Ada pula pertunjukan kesenian musik Kolintang dan tarian poco-poco sambil mengajak pengunjung berjoget bersama, serta pembagian paket produk mie instan untuk mempromosikan produk Indonesia.

Ferien Messe merupakan pameran promosi pariwisata terbesar di Austria dengan rata-rata jumlah pengunjung lebih dari 150.000 orang selama empat hari pelaksanaan pameran.

Hasil survei penyelenggara pada 2016 lalu menyebutkan bahwa 99% dari total pengunjung merekomendasikan pameran tersebut kepada rekan dan kerabat mereka, dan 50% pengunjung datang ke pameran dengan maksud mencari paket wisata liburan.

Pada tahun ini, Ferien Messe diramaikan oleh lebih dari 789 exhibitor dari 70 negara. Di samping paket-paket wisata liburan ke luar negeri, pengunjung juga dapat menikmati berbagai paket wisata domestik dari biro perjalanan lokal Austria.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro