Presiden Jokowi resmikan Sail Karimata 2016./. Wike Dita Herlinda
Travel

SAIL SELAT KARIMATA 2016: Jokowi Kembali Ingatkan Pentingnya Peran Kelautan dan Wisata Bahari

Wike Dita Herlinda
Sabtu, 15 Oktober 2016 - 10:38
Bagikan

Bisnis.com, KAYONG UTARA - Puncak acara Sail Selat Karimata (SSK) 2016 akhirnya diresmikan secara langsung oleh Presiden Joko Widodo di Pantai Pulau Datok, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara pada Sabtu (15/10/2016).

Jokowi hadir di acara puncak SSK 2016 pada pukul 09:00 setelah sebelumnya sempat meresmikan masjid Oesman Al Khair, yang kabarnya dibangun oleh Wakil Ketua MPR RI Oesman Sapta Odang, yang adalah warga asal Kayong Utara.

Mengenakan busana sederhana berupa kemeja putih polos, Presiden tiba di perhelatan bertema 'Penguatan Ekonomi Karimata Membangun Indonesia Sebagai Poros Maritim Indonesia' tersebut. Namun, dia tidak didampingi oleh Ibu Negara Iriana Jokowi.

Acara seremonial dibuka oleh tari-tarian kreasi penuh warna tentang kekayaan alam di Kecamatan Sukadana berjudul 'Rentak Kampongku', yang ditampilkan oleh 50 pelajar Kayong Utara.

Selanjutnya, dilakukan peresmian layar 'misbar' (gerimis bubar) persembahan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf). Bioskop yang terapung di atas pantai itu akan dipermanenkan sebagai sumbangan bagi warga Kayong Utara untuk menampilkan film-film nasional di kabupaten yang tidak memiliki gedung sinema itu.

Gubernur Kalimantan Barat Cornelis, dalam sambutannya, menyampaikan bahwa saat ini Kecamatan Sukadana telah mengalami perkembangan pesat dan tidak lagi terpencil setelah perhelatan Sail Selat Karimata delapan tahun lalu.

Pada kesempatan yang sama, Menko Maritim Luhut Binsar Panjaitan menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba desain tenun Kalbar yang dihelat oleh Ditjen Industri Kecil Menengah (IKM) Kementerian Perindustrian. Adapun, juara 1,2,dan 3 dari lomba tersebut diborong oleh Kabupaten Sintang.

Luhut, yang juga ketua penyelenggara SSK 2016, turut menyampaikan laporan kepada presiden bahwa penyelenggaraan tahun kedelapan dari Sail Karimata kali ini telah berjalan dengan baik.

"Tahun ini kami memfokuskan penyelenggaraan untuk memperkuat destinasi pariwisata bahari dan memperkuat infrastruktur di daerah-daerah penyelenggara. Kami harap evaluasi dari acara Sail ini akan menentukan ke mana arah pembangunan di wilayah ini selanjutnya agar program Sail inu memiliki dampak berkelanjutan," tegasnya.

PESAN JOKOWI

Di dalam pidato sambutannya, Presiden Jokowi kembali mengingatkan pentingnya peran kelautan dan wisata bahari bagi penduduk Indonesia.

"Jangan lupa 71% Indonesia adalah laut. Laut bukan hanya sumber kehidupan dan masa depan kita, tapi juga menyatukan lebuh dari 17.000 pulau di Nusantara," ujarnya.

Lebih lanjut, dia meminta agar acara Sail Selat Karimata tidak berhenti sebatas sebagai gelaran keramaian dan seremonial semata.

"Saya tidak ingin nanti setelah Sail Karimata berakhir, Kayong Utara langsung sepi dan senyap, tidak ada dampaknya terhadap ekonomi rakyat. Sehingga ini harus menjadi momentum kita untuk menjaga dan merawat SDA dan kembali pada jati diri budaya bahari bangsa," tegasnya.

Menariknya, di sela-sela sambutannya, Jokowi iseng memanggil salah satu anak Pramuka dari Kayong Utara dan bermain tebak-tebakan dengan siswi tersebut.

"Hayo, ada 17.000 pulau di Indonesia, sebutkan 100. Kalau tidak bisa, sebutkan lima saja," candanya. Dengan grogi dan terbata-bata, si murid menyebut nama lima pulau dengan benar. Diapun dihadiahi sepeda oleh Presiden.

Setelahnya, Jokowi juga berpesan agar Kayong Utara menggodok potensi industri perikanan dan menjadikan ikan sebagai sumber kehidupan. Lagi-lagi, dia iseng memanggil seorang ibu dan memintanya menyebutkan 5 nama ikan.

Tidak berhenti sampai di sana, presiden kembali memanggil warga lain dan bermain tebak-tebakan. Kali ini, dia meminta seorang guru SD untuk menyebutkan nama 5 dari 516 kabupaten/kota di Indonesia.

"Wah, kalau Bu Guru, nyebutinnya jangan cuma lima tapi seratus," celetuk Jokowi. Suasana semakin mencair saat tawa presiden pecah karena guru SD tersebut mengira bahwa 'Riau' adalah sebuah kabupaten.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Jokowi kembali berpesan agar promosi perhelatan Sail Selat Karimata pada tahun-tahun berikutnya le ih digencarkan melalui media sosial.

Acara dilanjutkan oleh pertunjukan tari kolosal oleh 460 siswa Kayong Utara. Tarian yang diaransemen oleh Guru Soekarnoputra itu menceritakan tentang sejarah berdirinya Sukadana. Seremonial ditutup oleh atraksi terjun bebas dari TNI AL.

Kegiatan SSK 2016 diproyeksikan sebagai kegiatan yang menarik minat para yachters seluruh dunia untuk menyingkap keindahan ekologi dalam wisata petualangan di Kalimantan Barat.

Selain di Kalimantan Barat, Sail Selat Karimata yang menginjak tahun kedelapan kali ini juga diadakan di tiga provinsi lain, yaitu; Jambi, Bangka Belitung, dan Kepulauan Riau.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro