Masakan khas Padang/Bisnis.com- Azizah Nur Alfi
Kuliner

Selain Rendang, Ini Rekomendasi Kuliner Khas Padang Lainnya

Azizah Nur Alfi
Rabu, 7 September 2016 - 05:53
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Apa yang Anda ketahui tentang kuliner khas Padang?

Banyak penikmat kuliner yang mengetahui rendang dan Sate Padang sebagai kuliner khas Padang. Namun, tahukah Anda, selain rendang, Padang juga memiliki kuliner khas lain yakni ikan asam padeh.

Hotel Novotel Jakarta Mangga Dua Square mengangkat menu Dori Fish Saus Asam Padeh sebagai menu baru di bulan September ini.

"Masyarakat lebih mengenal rendang sebagai masakan khas Padang. Padahal, masih ada masakan lain yang tidak kalah nikmatnya," imbuh Chef Samuel Tubelaka.

Dori Fish Saus Asam Padeh terdiri dari ikan dori yang dimasak dengan bumbuh merah, rempah, nanas, kaldu ikan. Bumbu merah beserta rempah terlebih dulu dimasak dengan kaldu ikan hingga menyusut, kemudian masukkan dan masak ikan doro selama tiga menit. Tekstur ikan dori yang lembut membuat proses pemasakan tidak begitu lama.

Masyarakat Padang sering memasak ikan asam padeh ini menggunakan ikan tongkol ataupun tenggiri. Menu khas Padang ini memiliki cita rasa pedas.

Begitu pula Dori Fish Saus Asam Padeh yang memiliki citarasa pedas. Dori Fish Saus Asam Padeh akan lebih nikmat disajikan bersama nasi kemangi, yakni beras yang dimasak dengan bawang bombay dan kemangi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Azizah Nur Alfi
Editor : Nancy Junita
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro