Kuliner Tokyo/Bisnis-Reni Efita
Kuliner

Menikmati Kuliner Dengan Suasana di Tokyo

Reni Efita
Kamis, 16 Juni 2016 - 13:46
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA --  Makanan Indonesia dan Jepang umumnya memiliki banyak kesamaan, namun berbeda dalam kemasan. Sate merupakan salah satu masakan yang banyak digemari orang. Di Indonesia terdapat beragam rasa sate yang bahannya kebanyakan dari daging sapi, daging ayam, atau kerang. Begitu juga di Jepang juga ada sate yang dikenal dengan Yakitori.

Meski cara memasaknya sama-sama dibakar, namun rasanya berbeda. Perbedaan nyata sate di Indonesia  berkuah  yang rasanya berbeda-beda, sementara sate Jepang yang tidak pakai kuah, tapi bumbunya dicampurkan dengan bahan sate sebelum dibakar. Bahan sate Jepang terdiri dari antara lain daging sapi, daging ayam, ikan, juga ada  jamur.

 Di Indonesia ada nasi kotak, di Jepang juga ada yang disebut dengan bento.  Begitu pula dengan nasi ramas di Indonesia, di Jepang disebut dengan donburi yang didalam satu mankok terdapat nasi dan lauk pauknya.

Praktis cara penyajiannya. Dengan beragamnya masakan Jepang, Restoran Robaa Yakitori yang semula mengkhususkan pada restoran yang menyajikan sate-sate Jepang, tapi kini berubah konsep dan interior menjadi Japanese Dining Restaurant untuk menikmati  yakitori, bento dan donburi di  tengah kota Tokyo yang identik dengan warna-warna ceria. Di dalam menu baru nasi kotak a la Jepang itu menampilkan lima macam yakitori, nasi, sup, salad, dan bakwa sayur (kakiage).   

Selain menu baru itu, kata Imam Santoso, Asst Marketing Manager PT Pancious Tirta Jaya, restoran tersebur juga menghadirkan minuman khusus berupa mocha raichi, furutsu punch dan orange juice.

“Identitas baru ini merupakan tanda komitmen dari Robaa untuk terus maju memberikan beragam sajian khas Jepang,” kata Imam disela-sela peluncuran suasana dan menu baru dari restoran tersebut di Mal Taman Anggrek, Rabu (15/6/2016).

Selama Ramadan, kata Imam, restoran itu juga menyediakan tajil bagi yang berbuka puasa.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Reni Efita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro