Ilustrasi/Flickr
Kuliner

Wonton Cocok Disantap Kapan Saja

Duwi Setiya Ariyanti
Rabu, 26 Agustus 2015 - 14:06
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA- Chef Arnold Poernomo mengatakan wonton, atau yang lebih dikenal dengan pangsit, memang termasuk jenis panganan peranakan yang populer. Kepopulerannya disebabkan oleh kemampuannya yang bisa disantap kapan saja.

Menurutnya, wonton yang biasanya bisa berisi olahan hasil laut, daging, hingga sayuran itu bisa digunakan sebagai makanan utama hingga kudapan. Rasanya yang enak dan gurih juga menjadi alasan mengapa makanan asal Negeri Tirai Bambu tersebut bisa diterima oleh lidah orang Indonesia.

Selain itu, teksturnya yang khas serta kepraktisan penyajian baik dengan digoreng maupun direbus membuatnya menjadi kesukaan banyak orang.

"Wonton itu hidangan yang bisa dinikmati kapan saja. Jadi snack, makan siang, dan makan malam juga bisa," ujarnya dalam jumpa pers di Kaffein, Rabu (26/8/2015).

Jika disajikan sebagai menu utama, wonton, bisa dihidangkan bersama mi atau bihun sebagai tambahan sumber karbohidrat. Sementara, bila dijadikan kudapan, bisa langsung dinikmati dengan cara direbus atau digoreng terlebih dahulu.

"Untuk appetizer, whole wonton oke. Makan siang, pakai yang dengan noodle lebih kenyang," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro