Asta RAN/Reni Efita Hendry
Kuliner

Asta RAN Setia di Bisnis Kuliner Rendang Rawit

Reni Efita
Rabu, 29 Juli 2015 - 07:08
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- Salah seorang grup personil RAN, Asta Andoko bersama teman-teman satu SMA nya tetap mengembangkan bisnis kuliner Taburi Rendang Rawit yang sudah digagasnya sejak lima tahun yang lalu.

"Rendang Rawit dapat dinikmati dengan nasi atau roti. Penikmatnya tidak hanya di dalam negeri saja, tapi juga luar negeri," kata Asta disela-sala acara Tantangan 21 Hari Listerine Menuju Kemenangan, Selasa (28/7/2015).
 
Menurut Asto, banyak orang membawa Rendang Rawit ke luar negeri, karena praktis dan dapat dinikmati dengan berbagai kuliner lainnya.
 
Dia bersama temannya mengembangkan kuliner Indonesia yang digabungkan dengan teknologi modern, sehingga ada kuliner yang baru. Terdapat dua pilihan rasa yaitu pedas dan sedang. Pihaknya masih memproduksi dua varian itu.
 
"Saya masih konsisten di kuliner. Cita-cita Rendang Rawit mendunia. Segmennya remaja suka dan orang tua juga suka," katanya.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Reni Efita
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro