Air terjun Madakaripura/tripadvisor.com
Travel

Madakaripura, di Sini Anda Bisa Sentuh Pelangi

Tim Susur Jawa Sumatra 2015
Minggu, 19 Juli 2015 - 10:30
Bagikan

Bisnis.com, PROBOLINGGO -- Berkunjung ke Bromo harus menyempatkan diri mengunjungi air terjun Madakaripura.

Tempat yang dipercaya sebagai persemedian terakhir Gajah Mada -- sebelum menghilang -- dari Majapahit ini merupakan air terjun di kelilingi batu cadas hitam yang indah dengan suasana hujan abadi.

Pengunjung dapat menikmati pelangi yang dapat disentuh dengan tangan jika cuaca cerah. Akses menuju lokasi akan ditutup pada musim hujan, karena banjir sehingga membahayakan.

Air terjun menyebar dibeberapa titik sepanjang 200 meter - 300 meter dengan titik utama tersembunyi di belakang cadas hitam. Pengunjung dapat berenang dalam kolam air terjun utama itu namun perlu upaya ekstra menuju lokasi karena harus memanjat dinding tebing yang curam dan licin.

Tidak ada kendaraan umum menuju lokasi. Pengunjung dapat menyewa ojek motor maupun mobil rental menuju Madakaripura dari Terminal Bus Probolinggo. Perlu 45 menit - 1 jam hingga gerbang yang ditandai dengan patung Gajah Mada duduk bertapa.

Jalan

Jalan menuju lokasi relatif aspal mulus, namun sempit sehingga harus berhati-hati jika berpapasan kendaraan lainnya. Di sepanjang jalan juga terdapat penjual madu alami dengan kotak-kotak lebah peliharaannya.

Sebelum masuk, retribusi akan dipungut dua kali. Pertama,  tarif masuk perpengunjung Rp5.000 per orang. Setelah kendaraan melaju kurang lebih 300 meter pengunjung akan ditarik iuran parkir mobil pribadi atau motor sebesar Rp5.000 dan Rp3.000 dengan karcis resmi.

Dari gerbang, para pemandu lokal akan menawarkan diri untuk menemani dengan tarif Rp100.000. Tidak ada keharusan menggunakan layanan ini karena jalan menuju lokasi telah disemen oleh pemerintah setempat.

Pemandu diperlukan jika ingin melihat air terjun utama jika rombongan dengan anak kecil untuk memastikan keamanan ketika memanjat cadas. Perlu waktu 20 menit - 30 menit jalan kaki menuju lokasi. Pengunjung jas hujan jika tidak ingin basah selama di air terjun. Pastikan juga pengamanan peralatan elektronik yang dibawa karena dilokasi terjadi hujan abadi.

Cuci Motor

Untuk kendaraan, pemuda setempat menawarkan pencucian mobil atau motor. Jika tidak berkenan, Anda cukup menolaknya. Terdapat nomor handphone Camat dan Kepala Polisi Setempat jika ingin menyampaikan keluhan.

Suji, petugas pemandu di lokasi, menuturkan pengunjung akan ramai pada Sabtu dan Minggu atau hari libur nasional. Omzetnya akan melonjak dua hingga tiga kali lipat pada musim libur. Namun, pada Sabtu atau Minggu jumlah pemandu yang mencapai 30 orang membuat dirinya tidak selalu dapat menemani pengunjung setiap harinya.

"Hari ini belum Mas, masih menunggu 15 nomor [antrian lagi sebelum memandu], kata Suji.

Tim Susur Jawa Sumatra 2015 (Anggara Pernando, Ashari Purwo, Hadijah Alaydrus, Sri Mas Sari)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro