Roti Kuro Banana Cream/Bisnis.com-Duwi Setiya Ariyanti
Kuliner

Menikmati Si Hitam Kuro Banana Cream

Duwi Setiya Ariyanti
Senin, 6 Juli 2015 - 08:13
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA-- Roti hitam yang berbahan dasar bamboo charcoal atau arang bambu bernama Kuro Banana Cream kini bisa Anda nikmati.

Bila Anda dikejutkan dengan burger hitam, kini roti hitam itu hadir dengan rasa manis karena berisi krim pisang dan krim putih. Breadlife, toko roti yang menawarkan menu artisan bread Jepang, tak mau ketinggalan tren dengan mengeluarkan menu roti hitam.

Head of Marketing dan Research&Development Breadlife, Andrew, mengatakan varian menu tersebut memang telah menjadi tren di bisnis makanan sejak tahun lalu. Beberapa negara di Eropa dan Jepang pun telah lebih dulu merasakan roti yang terbuat dari arang bambu itu.

Agar jeda keterlambatannya itu tak terlalu jauh, pihaknya mengeluarkan menu yang hampir sama dengan apa yang telah muncul di Jepang. Kendati demikian, tak semua konsep diadaptasi begitu saja. Dia mengaku penyesuaian memang harus dilakukan.

"Agar ketinggalannya tidak terlalu jauh dengan Jepang dan Eropa, mereka akan bawa dan coba kita aplikasikan rasanya juga," ujarnya di Jakarta, belum lama ini.

Lebih lanjut, warna hitam roti ini murni menggunakan charcoal. Menurutnya, pewarnaan tambahan tak dilakukan agar tak merusak rasa. Dari segi rasanya, ujar Andrew, rasa manis yang dihadirkan lebih lembut karena disesuaikan dengan selera lidah masyarakat Indonesia.

"Kita lebih penyesuaian ke rasa. Kalau di Jepang kan isinya banana juga, di sana manis banget. Di sini, orang enggak terlalu manis jadi kita sesuaikan," katanya.

Roti hitam dengan taburan wijen di atasnya ini begitu lembut saat disobek. Saat melihat isinya, akan ada dua lapis isian yang berupa krim putih di bagian atas dan krim pisang di bagian bawahnya. Kelembutan roti akan berpadu dengan dua jenis krim dengan rasa manis yang tipis dalam sekali gigitan.

Kendati tampak menggoda, roti ini baru mulai tersedia di gerai Breadlife Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi mulai Agustus. Sementara itu, kota lainnya baru bisa mencicipi roti ini pada September.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro