Garuda Indonesia/Antara
Travel

Garuda Indonesia Perketat Paket Wisata ke Suriah

Newswire
Senin, 23 Maret 2015 - 15:11
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA— Garuda Indonesia akan memperketat paket wisata ke negara yang rawan gerakan ekstremis seperti Suriah.

Tindakan ini diambil untuk mencegah warga negara Indonesia bergabung dengan gerakan tersebut.

"Kami sudah melakukan briefing pada travel agent rekanan kami," kata Direktur Komersial Garuda Indonesia Handayani di sela-sela konferensi pers Garuda Indonesia Travel Fair pada Senin (23/3/2015), di Jakarta Convention Center.

Enam belas warga Indonesia ditahan di Turki setelah sebelumnya hilang memisahkan diri dengan rombongan wisata yang diikuti. Mereka diduga hendak menyeberang ke Suriah untuk bergabung dengan milisi Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS).

Untuk menghindari kejadian seperti ini terulang lagi, tutur Handayani, Garuda mengimbau agen-agen perjalanan rekanan benar-benar mendata secara mendetail klien mereka. Garuda meminta jumlah peserta, hotel, kendaraan, dan destinasi di kota tujuan dicatat secara cermat, demikian pula pengawasan saat tur berlangsung.

"Supaya peserta dari grup tidak bisa sampai keluar dan terpisah," ucapnya.

Persyaratan ini menjadi salah satu komitmen yang diminta dari agen perjalanan.

Paket wisata ke Timur Tengah memang menjadi salah satu yang ditawarkan di GATF tahun ini. Lebih dari 45 agen perjalanan ikut meramaikan acara yang berlangsung pada 3-5 April mendatang di Assembly Hall JCC Senayan. Tujuan (destinasi) yang ditawarkan tak hanya ke luar negeri, tapi juga dalam negeri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo.co
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro