Kuah kuning yang gurih dan segar dihasilkan dari racikan bumbu dapur khas Nusantara. /BISNIS.COM
Kuliner

KULINER: Sedapnya Papeda Kuah Kuning di Sorong

Ana Noviani
Minggu, 22 Maret 2015 - 18:10
Bagikan

Bisnis.com, SORONG - Tanah Papua dikenal sebagai penghasil sagu dan produk-produk perikanan. Keduanya berpadu lezat dalam kuliner papeda dengan ikan kuah kuning.

Mengunjungi Kota Sorong, Papua Barat, jangan lupa mencicip kuliner papeda. Salah satu rumah makan yang menyediakan menu papeda adalah Rumah Makan Cahaya‎ yang terletak di Jl. Selat Karimata, Kota Sorong.

Di rumah makan sederhana ini, sagu yang telah dicampur air dimasak hingga mengental dan menyerupai lem‎. Papeda ini disajikan dengan beragam pilihan lauk. Perpaduan yang paling cocok untuk menggoyang lidah saat jam makan siang adalah papeda dengan lauk ikan merah kuah kuning.

"Ikannya bukan kakap merah, tapi ikan mubara atau ikan merah cendrawasih. Ini hanya ada di Papua. Dagingnya lebih tebal dan tidak mudah hancur kalau dimasak kuah," kata Andi Cahaya, pemilik rumah makan Cahaya, Rabu (18/3/2015).

Tak ‎pelit berbagi resep, wanita paruh baya asal Yogyakarta ini menuturkan kuah kuning yang gurih dan segar dihasilkan dari racikan bumbu dapur khas Nusantara, seperti kunyit, jahe, lengkuas, tomat, kemangi, belimbing wuluh, sereh, serta bawang merah dan bawang putih.

‎Sebagai pelengkap, tersedia tumis bunga pepaya dan kangkung, irisan jeruk cina, serta sambal terasi dan cabai rawit merah. Ada juga rebusan singkong dan pisang kepok sebagai camilan tambahan.

Di rumah makan yang telah berdiri sejak 1981 ini, seporsi papeda dengan ikan merah kuah kuning dibandrol seharga Rp30.000.‎ Agar tidak kehabisan, sebaiknya jangan datang terlalu siang. ‎Rumah makan yang buka sejak pagi ini, tutup sekitar pukul 15:00 WIT.

"Pak Jokowi waktu datang ke Sorong pesan papedanya juga dari sini. Saya kirim pakai rantang ke bandara," ujar Andi. []

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ana Noviani
Editor : Fatkhul Maskur
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro